Trik Menjadi Istri Idaman, Kuasai 4 Kemampuan Penting Ini
Siapa yang akan menikah sebentar lagi? Pasti rasanya waswas tapi senang tidak menentu, bukan? Pernikahan memang indah jika dibayangkan, namun pada kenyataannya lebih kompleks dan rumit. Meski demikian, Anda tidak perlu khawatir. Asal persiapkan beberapa skill penting yang nantinya akan sangat berguna ketika Anda berumah tangga.
Tentu saja, istri idaman tidak hanya sekedar cantik dan baik namun bisa diajak mengelola kehidupan rumah tangga. Tantangan demi tantangan pasti akan bisa dilewati asal kerja sama pasangan terjalin dengan baik. Oleh karena itu, Anda harus cerdas serta memiliki beberapa kemampuan ini agar bisa menjadi istri idaman. Berikut ini terdapat empat trik menjadi istri idaman yang harus Anda kuasai agar disayang suami.
Trik Menjadi Istri Idaman yang Harus Dikuasai
1. Pengetahuan Soal Keuangan
Trik Menjadi Istri Idaman
Sumber image : www.mumstheword.me
Mengelola keuangan rumah tangga bukanlah hal mudah. Idealnya, keuangan rumah tangga dikelola bersama antara suami dengan istri. Pengetahuan dan pemahaman finansial adalah pondasi utama agar masa depan keuangan rumah tangga aman dan tidak goyah.
Sebagai seorang istri, Anda bisa banyak belajar tentang pengelolaan keuangan melalui buku, website, atau youtube. Anda dan suami juga harus bisa bersikap saling terbuka sehingga proses belajar finansial rumah tangga dapat berjalan lancar.
2. Bisa Mengatur Rumah
Trik Menjadi Istri Idaman
Sumber image : www.dekoruma.com
Jika Anda seorang wanita karir, Anda tetap harus punya kemampuan untuk mengatur rumah. Suami akan selalu ingin pulang karena merasa nyaman jika rumah Anda rapi dan bersih. Jika Anda memang tidak punya waktu untuk beres-beres setiap hari, Anda bisa menyewa jasa asisten rumah tangga.
Namun, Anda tetap harus paham bagian-bagian mana yang harus dirapikan dan dibersihkan. Dengan begitu, suami apalagi mertua akan makin sayang pada Anda.
3. Pengetahuan Tentang Kehamilan dan Anak
Trik Menjadi Istri Idaman
Sumber image : www.washington.edu
Meski Anda baru saja menikah, pengetahuan mengenai kehamilan dan anak harus dimiliki bagi setiap perempuan. Perbanyaklah mencari informasi mengenai kehamilan dari proses awal hingga melahirkan. Setelah itu, Anda dapat membagi informasi tersebut kepada suami. Dengan begitu, selama proses kehamilan, Anda telah memiliki cukup pemahaman sehingga meminimalisir kecelakaan akibat ketidaktahuan.
Begitu pula jika Anda menjadi seorang ibu. Anda akan menjadi istri idaman bagi suami jika bisa menerapkan pola asuh yang baik dan efektif bagi anak. Pengetahuan ini juga penting bagi seorang ayah, namun tidak ada salahnya Anda belajar lebih dahulu. Pengetahuan yang baik mengenai pola asuh anak akan berdampak pada tumbuh kembang anak secara fisik dan psikis nantinya.
4. Bisa Memasak
Trik Menjadi Istri Idaman
Sumber image : www.timeout.com
Ada pepatah mengatakan, cinta biasanya berawal dari mata lalu turun ke hati. Namun, rumah tangga yang awet biasanya berawal dari lidah turun ke hati. Tidak bisa dipungkiri bahwa seorang istri yang bisa memasak hidangan lezat pasti akan disayang oleh suami. Bagi mertua, kemampuan memasak menantu akan menjadi nilai plus.
Kulkas Sharp Queen Series SJ-F90PG-BK
Apabila Anda tidak bisa memasak, Anda bisa mulai belajar dari sekarang. Mulailah dari yang sederhana seperti tumis sayur atau sup. Pastikan Anda menggunakan bahan-bahan yang fresh agar cita rasa masakan Anda tetap nikmat. Untuk itu, gunakan kulkas Sharp Queen Series SJ-F90PG-BK untuk menyimpan bahan-bahan memasak Anda. Adanya plasmacluster ion system sangat efektif melawan bakteri dan spora jamur sehingga membuat makanan lebih sehat dan tahan lama.
Kulkas Sharp Queen Series SJ-F90PG-BK juga dilengkapi dengan laci luas tanpa sekat penyangga selebar 78 cm, memudahkan menampung makanan ukuran besar. Anda tidak perlu khawatir bahan-bahan memasak Anda tercecer karena kulkas terlalu kecil. Jadi, segeralah miliki Kulkas Sharp Queen Series SJ-F90PG-BK agar proses belajar memasak Anda tercapai maksimal.
Yuk gunakan produk terbaik dari Sharp Electronics untuk membuat Anda semakin menjadi istri idaman. Sharp, Be Original.