Tips Perawatan Mesin Cuci Terbaik
Sama halnya dengan diri Anda, mesin cuci terbaik di rumah juga memerlukan perawatan lho. Meskipun mesin cuci adalah mesin yang notabene merupakan benda mati, tapi tanpa perawatan atau pemeliharaan yang benar maka bisa dipastikan usianya tidak akan panjang. Nah, setiap orang termasuk Anda tentu ingin memiliki mesin cuci yang awet dan tetap bekerja optimal bukan? Karena itulah Anda harus melakukan perawatan mesin cuci terbaik dengan benar. Yuk simak beberapa tips perawatan mesin cuci berikut ini:
1. Bersihkan Mesin Cuci Dari Residu
Residu yang dimaksud di sini tidak hanya sisa-sisa detergen tapi juga sisa pewangi-pelembut dan juga pemutih yang biasa Anda gunakan untuk mencuci pakaian di mesin cuci terbaik. Bersihkan residu ini secara berkala agar tidak menjadi kerak ya.
2. Bersihkan Bagian Mesin Cuci yang Dialiri Air
Bagian mesin cuci yang dialiri air termasuk selang dan beberapa bagian lain, rawan untuk berlumut jika tidak dibersihkan secara berkala. Karena itu Anda harus menaruh perhatian khusus pada bagian ini.
3. Detergen dan Klorin
Ada resep ajaib untuk Anda yang akan membersihkan mesin cuci terbaik. Campur detergen dan klorin sebelum dimasukkan ke dalam mesin cuci. Setelahnya nyalakan mesin cuci dan pilih program pencucian. Biarkan program pencucian selesai dan Anda bisa membilas bagian dalam tabung mesin cuci setelahnya.
4. Bersihkan Filter Mesin Cuci
Filter mesin cuci terbaik perlu dibersihkan secara rutin agar mesin cuci bisa bekerja optimal. Sebaiknya Anda membersihkan filter setidaknya 1 minggu sekali jika mesin cuci cukup sering digunakan.
5. Matikan Mesin Cuci Jika Tidak Digunakan
Faktanya masih cukup banyak pengguna mesin cuci terbaik yang tidak mematikan mesin dan mencabut kabel dari stop kontak. Padahal hal ini tidak baik untuk dilakukan. Anda harus tahu bahwa benda elektronik yang tersambung ke sumber listrik, meski tidak sedang digunakan tetap mengkonsumsi listrik lho.
Semoga informasi di atas bermanfaat untuk Anda semua..