Tips Merawat Kulkas Dua Pintu
Kulkas atau yang dikenal juga dengan lemari es kini sudah banyak diminati oleh banyak masayarakat. Kulkas dapat dimanfaatkan untuk menampung berbagai jenis bahan makanan dalam jumlah yang sangat besar. Jika Anda memiliki anggota keluarga yang cukup banyak, hal ini berarti Anda memerlukan kulkas yang memiliki kapasitas yang besar. Jika demikian, maka kulkas dua pintu merupakan jenis kulkas yang cocok untuk Anda beli dan tempatkan di rumah Anda. Kulkas dua pintu akan memudahkan Anda dalam menyimpan bahan makanan yang banyak dan juga beragam.
Kulkas dua pintu memiliki beberapa kelebihan jika dibandingkan dengan kulkas jenis lain. Karena banyaknya kelebihan tersebutlah, Anda sebagai pengguna harus memperhatikan kondisi kulkas tersebut. Agar kulkas dua pintu yang Anda miliki tetap awet dan dingin, ada beberapa hal yang dapat Anda lakukkan.
Simpan Minuman dengan Benar
Lumrah memang untuk menyimpan minuman ke dalam kulkas agar tetap segar dan dingin ketika hendak dikonsumsi. Namun, Anda perlu ingat untuk tidak menyimpan minuman ke dalam kulkas ketika suhu minuman tersebut masih pans. Oleh karena itu, pastikan agar minuman yang ingin Anda simpan tersebut tidak panas. Diamkan beberapa sahat pada suhu ruangan, jika sudah tidak panas, barulah Anda dapat menyimpannya ke dalam kulkas. Karena, jika Anda menyimpan minuman yang masih dalam keadaan panas, maka kulkas akan berusaha terlalu keras untuk menjaga agar suhu di dalam kulkas tetap dingin. Hal ini akan membuat kulkas menjadi cepat rusak.
Jangan Mengisi Berlebihan
Meski memiliki kapasitas yang tebrilang cukup besar, namun jangan sampai kulkas Anda terlalu penuh terisi dengan bahan makanan yang berlebihan yang melebihi batas makasimumnya. Kapasitas yang terlalu penuh juga membuat kulkas Anda bekerja terlalu keras sehingga menjadi mudah rusak. Oleh karena itu, bijaklah dalam menyimpan bahan makanan maupun minuman ke dalam kulkas agar muatannya tidak terlalu berlebih.
Bersihkan dengan Air Hangat
Ketika Anda merasa kulkas Anda sudah cukup kotor, maka lakukan pembersihan dengan cara yang tepat yaitu dengan memanfaatkan air hangat dan juga sabun pencuci. Ketika Anda mencucinya, gunakanlah kain lembut untuk membersihkan kotoran yang menempel pada kulkas Anda.
Tutup Pintu Kulkas dengan Rapat
Jika Anda sudah membuka kulkas, maka pastikan Anda menutup kulkas tersebut kembali dengan rapat, jangan sampai terbuka sedikitpun. Karena hal ini akan menyebabkan tenaga listrik menjadi semakin besar untuk digunakan.
Perhatikan Jarak Kulkas dengan Benda Lain
Kulkas merupakan benda elektronik yang mengeluarkan panas agar dapat menghasilkan suhu yang dingin di dalamnya. Oleh karena itu, pastikan bahwa kulkas dua pintu yang Anda miliki berada jauh dari benda-benda lainnya yang juga menghasilkan panas, seperti kompor dan dispenser.
Bersihkan Kondensor secara Teratur
Selanjutnya, perhatikan keadaan kondensor yang berada di dalam kulkas. Bersihkan bagian ini secara teratur ektika sudah terlalu sering digunakan. Karena kondensor bisa menjadi tempat debu menempel yang jika tidak dibersihkan damapt membuat proses pelepasan panas menjadi terganggu.
Perhatikan Freezer
Biasaya di dalam freezer akan selalu muncul bunga es. Jika bunga es tersebut tidak dibersihkan dengan segera maka bunga es akan terus menumpuk menjadi banyak. Jadi, pastikan Anda mencairkan bunga es secepatnya agar freezer dapat terus berfungsi dengan optimal tanpa hambatan.
Jika Anda merawat kulkas dua pintu Anda secara benar, maka kulkas yang Anda miliki akan tetap awet dalam waktu yang cukup lama.