Tips Menyimpan Bawang Merah di Kulkas
Kulkas, apapun jenisnya, baik itu kulkas satu pintu maupun kulkas dua pintu banyak dimanfaatkan oleh masyarakat untuk menyimpan beragam bahan makanan maupun minuman. Salah satu bahan makanan yang sering kali disimpan di dalam kulkas adalah bumbu-bumbu masak. Bawang merah, sebagai bumbu inti dalam aneka resep masakan, terutama masakan nusantara, menjadi salah satu jenis bahan makanan. Bawang merah selain mampu memperkuat dan menambah kenikmatan cita rasa makanan, juga mengandung beberapa kandungan yang penting seperti vitamin, mineral, dan antioksidan yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh.
Karena seringnya bawang merah digunakan dalam berbagai resep makanan, maka bawang mereah kerap kali di simpan di dalam kulkas dalam jumlah yang cukup banyak. Namun, ternyata menyimpan bawang mereah dalam jumlah yang banyak sering kali menimbulkan beberapa masalah tersendiri. Bawang merah yang terlalu lama disimpan di dalam kulkas dapat menjadi tidak segar lagi dan kemudan berjamur yang membuatnya menjadi mudah busuk. Kualitas bawang merah yang sudah tidak segar seperti itu tentu akan memengaruhi cita rasa makanan yang Anda buat. Bahkan bukan tidak mungkin bawang merah tersebut menjadi tidak layak untuk dikonsumsi kembali karena akan membahayakan kesehatan Anda.
Keadaan seperti itu dapat dihindari asal Anda tahu cara yang tepat dalam menyimpan bawang merah. Penyimpanan bawang merah yang tepat akan membuat kualitas bawang merah Anda terjaga sehingga menjadi lebih awet. Berikut adalah tips menyimpan bawang merah yang tepat.
Jika Anda memiliki bawang merah yang belum dikupas, sebaiknya Anda menyimpannya pada suhu ruang yang kering dan terbuka dengan sirkulasi udara yang lancar. Artinya, Anda harus menyimpan bawang merah dalam wadah yang terbuka, bukan wadah yang tertutup. Wadah terbuka yang memiliki lubang (berpori) seperti keranjang kecil lebih disarankan untuk dipakai sebagai wadah penyimpanan bahan-bahan dapur yang Anda miliki. Selain itu, jauhkan bawang merah dari jenis sayuran lainnya agar bawang merah tidak cepat busuk. Dengan melakukan penyimpanan seperti ini, bawang mereah Anda bisa awet bertahan hingga 2 bulan lamanya.
Namun, jika Anda ingin menyimpan bawang merah yang sudah dikupas. Cara yang digunakan berbeda dengan cara penyimpanan bawang merah yang belum dikpuas. Penyimpanan yang baik menghindari kemungkinan bawang merah yang sudah dikupas menjadi lembek, tidak segar, dan tidak layak lagi untuk digunakan.
Simpan bawang merah di dalam wadah tertutup lalu masukkan ke dalam kulkas atau lemari es yang Anda miliki. Letakkan bawang merah dalam wadah yang tertutup rapat. Penyimpanan bawang merah dalam wadah yang tertutup rapat seperti ini baik untuk menjaga kesegaran bawang merah Anda agar tidak lembek dan kualitas menjadi terjaga. Teknik penyimpanan seperti ini dapat membuat bawang merah bertahan hingga 1-2 minggu.
Ketika menyimpan bawang merah yang sudah dikupas ke dalam kulkas, Anda dapat juga menyimpannya dalam wadah yang terbuka. Cara penyimpanan yang seperti ini dapat membuat bawang Anda bertahan cukup lama (sekitar 2-3 minggu), namun kualitasnya menjadi sedikit berbeda ketika Anda menyimpannya pertama kali. Ketika Anda menyimpan bawang merah dalamw adah terbuka, bawang tersebut menjadi lembek dan sedikit kenyal, namun masih bisa digunakan. Sebaiknya, Anda jangan menyimpan bawang yang sudah dikupas dengan cara seperti ini terlalu banyak di dalam kulkas Anda.
Beda bentuk bawang, beda cara penyimpanannya. Ketika Anda ingin menyimpan bawang yang sudah dicincang atau bawang yang sudah dihaluskan dalam jumlah yang banyak, sebaiknya Anda mengikuti cara penyimpanan seperti ini.
Simpan bawang yang sudah dihaluskan dalam wadah tertutup lalu masukkan di bagian rak bawah kulkas Anda. Cara penyimpanan seperti ini membuat bawang dapat bertahan sampai 1 bulan lamanya. Selain itu, dengan menggunakan cara penyimpanan seperti ini juga Anda menjadi lebih praktis ketika ingin mengolah bawang merah tersebut.
Selain menyimpannya di bagian rak bawah kulkas, Anda juga dapat menyimpan bawang merah yang sudah dicincang di dalam freezer. Caranya, taruh bawang di dalam wadah tertutup kemudian simpan di bagian freezer. Cara penyimpanan seperti ini mampu membuat bawang Anda bertahan hingga 3 bulan lamanya.
Jika Anda sudah mengetahui tips menyimpan bawang merah yang tepat, Anda dapat menyimpan agar bawang merah Anda tetap terjaga dalam kondisi yang baik dalam waktu yang cukup lama di dalam kulkas maupun di dalam kulkas. Pastikan Anda juga menyimpan bahan-bahan makanan Anda di dalam kulkas yang menawarkan kualitas terbaik, seperti kulkas Sharp.