Tips Menjaga Water Dispenser Tetap Awet
Menjaga water dispenser Anda agar tetap awet caranya cukup mudah, Anda hanya cukup melakukan perawatan secara berkala pada water dispenser Anda. Perawatan water dispenser berfungsi untuk mencegah lumut dan kerak dan menjamin kebersihan dari air yang akan Anda konsumsi. Perawatan water dispenser juga bertujuan agar water dispenser Anda lebih tahan lama. Untuk melakukan perawatan water dispenser, Anda dapat melakukan hal dibawah ini:
1. Bersihkan bagian luar secara rutin
Selain membersihkan bagian dalam water dispenser, Anda juga harus memperhatikan kebersihan casing luar water dispenser. Bersihkan bagian luar water dispenser Anda setiap hari untuk menghilangkan debu.
2. Tempatkan pada ruangan yang sejuk
Saat Anda membeli water dispenser pertama kali, pastikan Anda menempatkan water dispenser pada tempat yang sejuk dan kering. Ruangan yang terlalu lembab dapat menimbulkan jamur pada water dispenser. Namun ruangan yang terkena sinar matahari langsung juga tidak baik, karena sinar matahari langsung dapat merusak komponen pendingin pada water dispenser.
3. Matikan dispenser saat air galon kosong
Mematikan water dispenser saat air galon kosong kadang dilupakan sehingga Anda tetap menyalakan water dispenser saat air galon kosong. Sebaiknya matikan water dispenser saat air dalam galon kosong untuk menjaga agar water dispenser Anda awet. Saat Anda akan mengganti air galon baru, matikan water dispenser untuk mengistirahatkan komponen pemanas dan pendingin pada water dispenser.
4. Pilih water dispenser dengan fitur Self Cleaning
Agar water dispenser Anda awet, sebaiknya Anda memilih water dispenser yang dilengkapi dengan fitur Self Cleaning. Water dispenser terbaik dari Sharp hadir dengan fitur Self Cleaning yang mampu membersihkan water dispenser dari kuman dan bakteri yang ada sehingga air yang Anda konsumsi terjamin kesehatannya. Hadir dengan body stainless steel membuat water dispenser Sharp ini cocok ditempatkan di rumah Anda dan tentunya akan memudahkan Anda untuk membersihkan bagian luar water dispenser. Selain itu, water dispenser Sharp ini juga menggunakan sistem bottom loading yang akan memudahkan Anda dalam memasang galon tanpa harus mengeluarkan tenaga ekstra.