Tips Mengisi Air pada Air Purifier
Air Purifier merupakan salah satu produk elektronik yang kian hari kian diminati oleh masyarakat Indonesia. Kualitas udara yang terus menurun membuat banyak orang khawatir akan gangguan kesehatan yang mungkin timbul akibat menurunnya kualitas udara seperti saat ini, terlebih bagi mereka yang tinggal di perkotaan dengan tingkat polusi yang cukup tinggi. Air Purifier hadir sebagai solusi yang mampu mengatasi kekhawatiran masyarakat akan kualitas udara yang tak kunjung membaik.
Air Purifier mampu bekerja untuk memfilter berbagai partikel buruk yang secara tidak sengaja terbawa bersama udara agar Anda dan keluarga bisa menghirup udara yang lebih sehat. Selain sehat, tentunya Air Purifier dapat menghembuskan udara yang tentunya lebih segar pula. Anda dan keluarga pun dapat terproteksi dari berbagai gangguan kesehatan yang mungkin timbul, seperti halnya penyakit TBC yang cukup berbahaya.
Air Purifier memiliki sistem kerja yang berbeda jika dibandingkan dengan AC. Jika AC bekerja dengan cara menyerap udara panas pada sekitar ruangan untuk kemudian menghembuskan udara yang dingin, Air Purifier bekerja dengan menyedot udara yang ada di dalam ruangan untuk kemudian memfilter kandungan udara yang ada di dalam ruangan agar menghasilkan udara yang lebih sehat dan tentunya lebih segar.
Agar Anda tetap dapat merasakan manfaat dari Air Purifier yang Anda miliki, secara rutin, isilah air pada unit Air Purifier Anda. Langkah yang diperlukan untuk melakukan hal ini pun terbilang cukup mudah. Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah melepas tanki air yang ada pada Air Purifier Anda. Setelah tanki air dilepaskan, buka tutup tanki air tersebut, kemudian isikan dengan air baru. Setelah tanki terisi, tutup kembali, dan pastikan penutup tanki air seudah tertutup rapat. Selanjutnya, tempatkan tanki air kembali ke tempatnya.
Ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan ketika hendak mengisi air pada Air Purifier, di antaranya adalah memastikan agar air tidak mengenati unit Air Purifier karena hal ini menimbulkan risiko tersengat listrik. Selain itu, pastikan Anda tidak menggunakan air panas, bahan kimia, air kotor atau bahan lainnya yang dapat merusak kinerja Air Purifier di rumah Anda. Sebaiknya, gunakan air kran yang bersih agar tidak menimbulkan jamur dan bakteri.
Jika Anda mengalami kesulitan, jangan ragu untuk menghubungan Sharp Customer Care Center Bebas Pulsa : 0-800-1225588. Kami akan dengan senang hati menjelaskannya pada Anda.