Tips Membersihkan Rumah dengan Vacuum Cleaner
Bagi Anda para ibu rumah tangga, pekerjaan bersih-bersih rumah merupakan aktivitas rutin yang Anda kerjakan sehari-hari. Untuk membantu pekerjaan bersih-bersih rumah menjadi lebih mudah, Anda dapat membeli vacuum cleaner. Selain bentuknya sangat praktis dan mudah dioperasikan, vacuum cleaner dapat membuat pekerjaan Anda lebih cepat selesai. Bagi Anda yang sudah memiliki vacuum cleaner, tentu Anda sering menggunakan vacuum cleaner untuk membersihkan rumah mulai dari karpet hingga mobil Anda. Vacuum cleaner juga dapat Anda gunakan untuk membersihkan rumah, simak tips berikut agar rumah Anda lebih bersih dengan vacuum cleaner.
1. Lakukan berulang kali
Bagi Anda yang akan membersihkan rumah dengan vacuum cleaner, usahakan untuk membersihkan bagian yang sama berulang kali. Jika Anda hanya membersihkannya satu kali, mungkin saja masih terdapat debu yang menempel. Membersihkan bagian yang sama berulang kali dapat membersihkan debu dan kotoran pada lantai dengan efektif. Apabila Anda memiliki hewan peliharaan di rumah, sebaiknya Anda membersihkan area tersebut beberapa kali lebih banyak.
2. Buat jadwal untuk membersihkan rumah
Salah satu cara terpenting untuk membuat rumah Anda bersih adalah dengan melakukan pembersihan dengan jadwal yang teratur. Sebaiknya Anda membersihkan rumah dengan vacuum cleaner selama seminggu sekali. Untuk Anda yang memiliki jumlah anggota keluarga yang banyak, sebaiknya lakukan pembersihan lebih sering lagi untuk menghilangkan debu-debu di rumah.
3. Bersihkan noda terlebih dahulu
Apabila Anda menemukan noda pada karpet Anda, sebaiknya Anda bersihkan terlebih dahulu dengan air sebelum dibersihkan dengan vacuum cleaner untuk menjaga keawetan karpet kesayangan Anda.
4. Pindahkan furnitur secara berkala
Jangan lupa untuk memindahkan furnitur Anda secara berkala. Saat Anda menempatkan furnitur pada area tertentu di rumah Anda tentu terdapat bagian yang tidak dapat dijangkau oleh vacuum cleaner. Oleh karena itu, sebaiknya Anda memindahkan furnitur rumah secara berkala agar seluruh bagian rumah Anda dapat dibersihkan dengan vacuum cleaner. Selain memudahkan Anda membersihkan debu dengan vacuum cleaner, memindahkan furnitur secara berkala dapat membuat tampilan baru di rumah Anda.
5. Bersihkan bagian yang lebih tinggi terlebih dahuluÂ
Saat Anda membersihkan rumah menggunakan vacuum cleaner, usahakan untuk membersihkan bagian yang lebih tinggi terlebih dahulu. Membersihkan bagian yang paling tinggi bertujuan agar Anda dapat membersihkan rumah lebih efektif, karena ada kemungkinan debu dari area yang lebih tinggi jatuh kebawah.
Untuk Anda yang berencana untuk membersihkan rumah minggu ini, gunakan vacuum cleaner terbaik dari Sharp. Vacuum cleaner Sharp memiliki kapasitas tangki penyimpanan yang besar sebanyak 7,5L. Vacuum cleaner terbaik dari Sharp ini juga dilengkapi dengan kabel yang cukup panjang hingga 4.5m sehingga Anda dapat menjangkau seluruh bagian rumah.