SHARP Indonesia Gelar Pemeriksaan Kesehatan & Servis Produk Gratis Bagi Warga Terdampak Banjir
Awal tahun baru 2020 meninggalkan luka mendalam bagi sebagian warga Jabodetabek dan sekitarnya. Pasalnya, curah hujan yang tinggi di awal tahun ini berimbas pada munculnya bencana banjir yang melanda ribuan pemukiman hingga menyebabkan hilangnya harta benda dan jatuhnya puluhan jiwa tak terselamatkan.
Sepekan pasca bencana banjir, kondisi di sejumlah wilayah belum juga menunjukkan perbaikan yang signifikan dan warga terdampak terus mengisi tenda pengungsian. Kondisi memprihatinkan tersebut turut menggerakkan PT Sharp Electronics Indonesia untuk mengulurkan bantuan. Melalui program Corporate Social Responsibility, Sharp Indonesia kembali menghadirkan program ‘Bakti Untuk Negeri’ – aksi sosial yang dikhususkan pada penanganan darurat bencana alam di Indonesia.
Seraya menanti pemulihan tempat tinggal warga terdampak banjir, Sharp Indonesia memfokuskan diri dalam penyediaan bantuan di tenda pengungsian. Titik utama dalam program ‘Bakti Untuk Negeri’ adalah 1.1118 warga yang berada di Kelurahan Kapuk Muara, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara yang merupakan bagian dari lingkungan kantor Sales & Marketing Sharp Indonesia di Kelapa Gading.
“Kami turut berduka terhadap bencana banjir yang terjadi di Jabodetabek dan sekitarnya. Sudah menjadi kewajiban kami untuk memberikan bantuan terhadap warga terdampak musibah dan bencana yang terjadi di sekeliling. Melalui program CSR kami, Sharp Indonesia fokus pada pemberian bantuan berupa layanan kesehatan. Kesehatan amatlah penting di samping kebutuhan pangan, mengingat paska banjir sangat rawan menimbulkan beragam penyakit, terlebih lagi masyarakat setempat masih akan terus menghadapi musim hujan hingga Maret mendatang. Kami pun menyiapkan bantuan psikosial untuk menghilangkan trauma dan duka anak – anak terdampak banjir, kegiatan ini dilakukan oleh sukarelawan yang merupakan karyawan Sharp lintas departemen,” ungkap Shinji Teraoka, President Director PT Sharp Electronics Indonesia.
Penyerahan donasi berlangsung di hari Rabu, 8 Januari 2020 di tempat pengungsian oleh Shinji Teraoka kepada perwakilan warga Penjaringan. Donasi mencakup layanan kesehatan, bantuan psikosial berupa peralatan menggambar dan mewarnai untuk lebih dari 200 anak, hingga pakaian dan barang layak pakai milik karyawan Sharp Indonesia.
Melengkapi layanan kesehatan yang disediakan, Sharp Indonesia turut mengerahkan karyawan untuk terlibat dalam pelaksanaan trauma healing hingga penyediaan layanan purna jual. Dengan konsep sukarela (voluntary), ratusan anak yang masih berada di tenda pengungsian dihibur langsung oleh karyawan Sharp Indonesia lewat kegiatan mendongeng sampai berbagai permainan interaktif.
Sementara itu, Sharp Indonesia juga mengerahkan satu unit truk Sharp Mobile Service Station (SMSS) di dekat tempat pengungsian yang dimanfaatkan sebagai penanganan layanan purna jual. Kerusakan produk elektronik yang timbul akibat banjir dapat dikonsultasikan langsung melalui teknisi Sharp Indonesia yang berjaga. Beragam kemudahanan dalam layanan purna jual pun tak lupa disiapkan untuk warga terdampak guna meringankan beban mereka.
Pada tanggal 7 – 17 Januari 2020, Sharp Indonesia memberikan layanan berupa perbaikan produk dan transportasi gratis hingga diskon penggantian spare part mencapai 50% spesial untuk wilayah Jabodetabek dan Karawang*. Promo tersebut berlaku untuk seluruh produk di kategori apapun dengan ketentuan unit yang rusak akibat banjir.
Meski berlangsung selama satu hari lamanya, program ‘Bakti Untuk Negeri’ di Penjaringan mendapat sambutan baik oleh warga setempat. Usai Penjaringan, Sharp Indonesia telah memetakan tiga lokasi lainnya yang akan menjadi target lokasi berikutnya. Ketiga wilayah tersebut adalah Lebak (Banten), Rawa Buaya (Jakarta Barat), dan Bogor.
Terlaksananya program ini merupakan wujud kepedulian sekaligus kesigapan Sharp Indonesia dalam membantu masyarakat Indonesia dari berbagai situasi. Selain tanggap musibah dan bencana, upaya penanggulangan akan terus dilakukan Sharp Indonesia lewat program CSR guna meningkatkan kepedulian masyarakat akan pelestarian lingkungan seperti pendidikan lingkungan usia dini di program Sharp Mobile Learning Station, menggerakkan program penghijauan oleh komunitas anak muda pecinta lingkungan yaitu Sharp Greenerator, peningkatan kesadaran masyarakat, hingga menggalakkan aksi-aksi hijau secara internal yaitu antar karyawan di kantor dan lingkungan sekitarnya.
*) Bakti untuk negeri, Servis produk gratis, dan Corporate Social Responsibility