Sharp Cocoro TV & Smart TV: TV Canggih dengan Teknologi Mutakhir
Televisi Sharp terus berkembang menyesuaikan kebutuhan masyarakat yang terus berubah sesuai zaman. Kali ini, Sharp meluncurkan TV dari kategori LED yang diberi nama Cocoro Eye. LED TV Sharp Cocoro Eye dilengkapi dengan teknologi yang canggih, menyerupai indera yang dimiliki oleh manusia. LED Cocoro Eye ini masuk ke dalam seri LE660X. Nama Cocoro diambil dari bahasa Jepang yang berarti hati. Cocora Eye dianggap sebagai televisi canggih yang diharapkan memiliki mata hari sehingga mampu memahami kebutuhan penggunanya dengan adanya teknologi canggih yang sudah ditanam di dalamnya.
Fitur utama yang menjadi andalan dari LED TV Sharp ini adalah fitur Smart Power Control, Assist Light Mode, dan juga fitur Auto Color Adjusment. Fitur-fitur tersebut hadir untuk memanjakan Anda selama menonton TV. Fitur Smart Power Control pada LED TV ini berfungsi untuk mendeteksi gerakan pengguna TV dan fungsi ini mamu mematikan atau menghidupkan TV secara otomatis. Saat Anda beranjak dari tempat duduk Anda, maka LED TV ini akan secara otomatis mematikan layar, dan sebalinya, ketika Anda kembali duduk di tempat Anda, maka layar TV akan menyala kembali secara otomatis. Hebatnya lagi, LED TV Cocoro Eye mampu berbicara bahkan sebelum televisi dimatikan.
Sedangkan fitur lainnya yaitu fitur Assist Light Mode mampu menghidupkan sebuah senter otomatis saat Anda melewati area di dekat LED TV yang kurang pencahayaan atau cenderung gelap. Fitur unggulan yang terakhir, Auto Color Adjusment mampu mengatur kecerahan layar televisi secara otomatis, sehingga tidak terlalu terang atau terlalu gelap untuk mata Anda.
LED TV Cocoro TV tersedia dalam tiga ukuran, yaitu yang berukuran 40 inci, 60 inci, dan yang berukuran 70 inci.
Selain LED TV Cocoro Eye, Sharp juga mengeluarkan produk televisi canggih lainnya yang diberi nama Smart TV yang berbasis sistem operasi Android 4.2.2. Dengan adanya sistem Android ini, maka Anda sebagai pengguna dapat secara bebas mengunduh dan juga mengakses aplikasi-aplikasi favorit Anda, mulai dari games, social media platform, messenger, hingga aplikasi resep yang mungkin Anda butuhkan.
Agar lebih memanjakan Anda selama menonton TV, produk TV Sharp ini juga sudah dilengkapi dengan Quad Core prosesor yang mampu bekerja secara multitasking pada kecepatan tinggi. Selain itu, Smart TV Sharp juga sudah dilengkapi dengan smart remote yang memiliki responsivitas terbaik di kelasnya. Smart remote pada Smart TV Sharp ini juga dapat bergungsi sebagai joystick ataupun touch pad.
Tidak berhenti sampai di situ saja, Smart TV Sharp ini juga dilengkapi dengan fitur-fitur unggulan lainnya, seperti Bulit-In Camera, 3D, SD Card Slot, 3+1 USB slot, WiFi Certified, HDMI, dan tidak ektinggalan Dolby Digital Plus.
Sama halnya seperti LED TV Cocoro Eye, Smart TV berbasis sistem operasi Android ini juga dirilis dalam tiga ukuran, yaitu 40 inci, 50 inci, dan juga 55 inci sehingga Anda dapat memilih ukuran TV yang sesuai dengan kebutuhan Anda dan juga keluarga.