Sebelum Beli, Kenali Dulu Kelebihan dan Kekurangan Air Cooler Berikut ini
AC atau kipas angin bukanlah satu-satunya jawaban untuk mendinginkan ruangan. Jika Anda menginginkan udara yang lebih sejuk sekaligus ingin menghemat listrik, air cooler bisa jadi pilihan terbaik. Kemampuan air cooler terbaik dalam mendinginkan ruangan juga sangat baik. Lebih baik dari kipas angin namun tidak kalah dengan AC. Namun layaknya barang elektronik pada umumnya, air cooler juga tak lepas dari kelebihan dan kekurangan. Apa sajakah itu? Berikut kelebihan dan kekurangan air cooler.
1. Hemat Listrik
Salah satu alasan sebagian orang memilih air cooler adalah karena penggunaan listriknya yang terbilang rendah. Bisa dibilang, konsumsi listriknya hanya sebesar 10 hingga 15 persen listrik yang digunakan AC. Semua keuntungan tersebut bisa saja berlipat saat Anda memilih air cooler terbaik.
2. Perawatan Mudah
Air cooler relatif tidak membutuhkan perawatan yang rumit. Tidak perlu tenaga ahli. Anda bisa melakukannya sendiri. Perawatan yang rutin dilakukan hanya perawatan kebersihan dan mengganti air saja. Karena semua itu bisa dilakukan seorang diri, tidak banyak biaya perawatan yang harus Anda tanggung.
3. Udara Lebih Lembab
Jika dibandingkan dengan AC, air cooler memang relatif lebih lembab. Ini tak lepas dari penggunaan uap air untuk mendinginkan ruangan. Karena itu, sangat tidak disarankan menggunakan air cooler di ruangan tertutup untuk menghindari munculnya jamur atau bakteri di dalam ruangan.
4. Hanya Memberi Kesejukan di Area-Area Tertentu
Udara sejuk yang dikeluarkan air cooler sangat terkonsentrasi pada area tertentu dan dalam jarang yang sangat terbatas. Akan tetapi, kelemahan seperti ini masih bisa diatasi dengan memilih air cooler terbaik. Itulah kenapa sebelum membeli air cooler sangat dianjurkan untuk memastikan seberapa besar ruangan yang ingin didinginkan.
Setelah mengetahui kelebihan dan kekurangan air cooler, kini Anda memiliki gambaran lebih lengkap seputar pendingin ruangan yang satu ini. Memilih air cooler pun sebaiknya dilakukan dengan pertimbangan yang matang. Namun jika Anda mencari air cooler terbaik, ada satu jawaban yang pasti. Air cooler Sharp, inilah solusi yang Anda cari.