Resep Jus Stroberi Mangga, Kombinasi Sempurna untuk Berbuka Puasa
Sudah menyiapkan minuman untuk buka puasa hari ini? Jika belum, ada beberapa rekomendasi minuman buka puasa yang menyegarkan untuk kamu. Sudah pernah mencoba jus perpaduan antara buah stroberi dan mangga?
Stroberi adalah buah dengan kadar lemak jenuh yang sangat rendah. Dengan vitamin B1, vitamin B2, vitamin B3, vitamin B6, vitamin K, vitamin A, dan vitamin E. Sedangkan mangga kaya akan nutrisi seperti kalori, protein, lemak, karbohidrat, serat, vitamin C, vitamin A, vitamin B-6, vitamin K, kalsium, dan zat besi. Keduanya merupakan buah yang mengandung antioksidan.
Selain kandungan nutrisi yang sangat bermanfaat bagi tubuh, apalagi setelah menahan lapar dan haus selama empat belas jam, resep jus stroberi mangga ini sangat mudah untuk dibuat. Simak dulu yuk resepnya berikuti ini.
Ini bahan yang diperlukan:
Mangga yang sudah dipotong
Stroberi yang sudah dicuci bersih dan dipotong daunnya
Air
Air gula (bisa juga menggunakan gula pasir)
Es batu
Susu (Tidak perlu ditambahkan jika dirasa terlalu manis, jika ingin sebaiknya gunakan susu putih atau fullcream)
Es krim vanilla (untuk topping, bisa diganti es krim rasa lain)
Cara membuatnya seperti ini:
Siapkan semua bahan yang dibutuhkan.
Masukkan mangga, stroberi, air, es batu, dan sedikit air gula (jika tidak ingin terlalu manis, tidak perlu menambahkan gula) ke dalam blender SHARP EM-120WH. Jika ingin jus yang kental, kamu bisa menambah buah atau mengurangi airnya, buat menjadi rasio 3:1. Kamu juga dapat menambahkan susu agar terblend bersama bahan yang lain atau di akhir saat jus sudah jadi.
Blend semua bahan tadi ya. Blender SHARP EM-120WH memiliki tiga pilihan kecepatan yang dapat kamu sesuaikan dengan kebutuhan. Atur sesuai keinginanmu, jika kamu berselera dengan jus yang tidak terlalu halus atau masih cukup bertekstur untuk dikunyah saat kamu meminumnya, pilih kecepatan satu (rendah) atau dua (sedang). Sebaliknya, jika kamu ingin jus yang halus dan tercampur rata, pilih kecepatan tiga (cepat). Tidak perlu takut karat akan merusak pisau blender karena Blender SHARP EM-120WH terbuat dari stainless steel.
Setelah jus jadi, tuangkan ke dalam gelas. Kamu bisa menambahkan es batu atau susu sesuai keinginanmu.
Terakhir, tambahkan satu scoop es krim vanila.
Jus stroberi mangga siap menemani buka puasa kamu.
Sumber image : countyfood.blogspot.com
Bagaimana? Berminat untuk mencoba resep jus mangga dipadukan dengan stroberi? Jika dikonsumsi secara rutin, kamu dapat menjaga kadar kolesterol, menyehatkan tulang, mencegah kanker, mencegah penyakit jantung, menjaga sistem kekebalan tubuh, mencegah penuaan dini, dan mencegah kerusakan sel. Banyak manfaat tersembunyi di balik buah-buahan yang ada di sekitar kita.
Kamu juga dapat bereksperimen dengan mencampurkan buah-buahan lainnya seperti pisang, apel, semangka, jeruk, tomat, atau bahkan mencampurnya dengan sayur. Blender SHARP EM-120WH hanya mengonsumsi daya sebesar 350watt dengan jug bermaterial plastik berkualitas dan berkapasitas 1,25 liter.
Kamu dapat membuat berbagai macam jus dalam jumlah yang cukup banyak. Warna putih yang cantik akan membuat dapurmu semakin terlihat menarik. Kamu juga tidak perlu khawatir jus akan tumpah saat blender sedang beroperasi karena Blender SHARP EM-120WH dilengkapi dengan safety lock function yang akan mencegah bahan yang kamu blend tercecer ke mana-mana. SHARP, be original!