Punya Masalah Kulit Sensitif? Lakukan 5 Hal Ini Untuk Mengatasinya!
Memiliki kulit yang sehat merupakan impian bukan hanya bagi kaum wanita, melainkan juga bagi semua orang baik itu laki laki maupun perempuan. Banyak cara dapat dilakukan untuk memiliki kulit yang sehat, misalnya mengonsumsi buah dan sayur secara teratur dan rajin berolahraga. Kulit yang merupakan salah satu organ tubuh tentunya memiliki fungsi yang sangat penting, yaitu untuk menerima rangsangan dari luar tubuh, menahan gesekan dari luar tubuh, menyeimbangkan suhu tubuh, melindungi organ yang berada di dalamnya, melindungi dari bahaya sinar matahari, dan masih banyak lagi.
Kulit sendiri pada umumnya dapat dikategorikan menjadi beberapa jenis, seperti kulit normal, kulit kering, kulit berminyak, dan kulit sensitif. Namun dari beberapa jenis kulit tersebut, kulit sensitif merupakan jenis kulit yang membutuhkan paling banyak penanganan. Oleh karena itu, bagi Anda yang memiliki kulit sensitif, berikut 5 tips cara mengatasinya.
1. Gunakan Sunscreen
Sumber image : www.health.harvard.edu
Salah satu gejala yang paling sering terlihat bagi seseorang yang memiliki masalah kulit sensitif adalah adanya bercak atau ruam merah saat terpapar sinar matahari secara langsung. Sinar matahari sejatinya memang memiliki manfaat penting pagi kulit, tetapi bagi pemilik kulit sensitif sinar matahari juga dapat menjadi sumber masalah. Oleh karena itu, gunakanlah skincare (pelembab tubuh dan wajah) yang mengandung SPF agar kulit terlindung dari bahaya sinar matahari. Selain itu usahakan berada di bawah terik sinar matahari tidak terlalu lama untuk meminimalisir munculnya ruam merah dan iritasi pada kulit.
2. Gunakan Pakaian Yang Mudah Menyerap Keringat
Sumber image : jpninfo.com
Keringat merupakan zat yang berasal dari proses ekskresi pada organ kulit. Keluarnya keringat pada organ kulit dapat menandakan bahwa tubuh sedang melakukan upaya untuk menyeimbangkan suhu di dalam tubuh dan membuang racun dari dalam tubuh. Mengeluarkan keringat memang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh, tetapi pengeluaran keringat yang terlalu berlebih dapat membuat kulit iritasi (muncul rasa gatal dan kemerahan) terlebih pada Anda yang memiliki jenis kulit sensitif.
Penggunaan bahan pakaian yang tepat sangat diperlukan agar proses penyerapan dan penguapan keringat dapat berjalan dengan baik. Pilihlah pakaian yang terbuat dari bahan katun, polyester, linen, viscose dan sutra.
3. Jaga Pola Makan dan Pola Tidur
Sumber image : www.spine-health.com
Menjaga pola makan dan pola tidur ternyata sangat ampuh untuk mengatasi masalah kulit sensitif. Mengonsumsi makanan bergizi yang kaya nutrisi dan melakukan istirahat yang cukup dapat meningkatkan sistem imun pada tubuh, sehingga tubuh akan lebih sehat, bugar, dan tidak mudah terserang penyakit.
4. Hindari Perawatan Chemical Peeling
Sumber image : shorthillsderm.com
Perawatan chemical peeling mungkin sudah tidak asing lagi di telinga Anda. Bagi yang memiliki kulit normal, perawatan ini memiliki banyak manfaat seperti mencerahkan kulit, mengurangi kerutan, mengencangkan kulit, dan menghilangkan noda di wajah. Namun, bagi Anda yang memiliki kulit sensitif, sebaiknya hindari perawatan ini sebab dapat memperparah kondisi kulit Anda. Perawatan ini dapat menjadikan lapisan kulit lebih tipis dan menimbulkan munculnya ruam merah pada kulit Anda. Sebagai gantinya, Anda dapat melakukan perawatan alami, seperti menggunakan masker lidah buaya, bengkoang, dan tomat yang dapat melembabkan serta mencerahkan wajah.
5. Pilih Mesin Cuci Yang Tepat Untuk Hindarkan Pakaian dari Bakteri Jahat
Mungkin sebagian besar dari Anda belum mengetahui bahwa pemilihan mesin cuci yang tepat dapat membantu Anda mengatasi masalah kulit sensitif. Untuk Anda yang memiliki kulit sensitif, pilihlah mesin cuci yang memiliki fitur anti bakterial. Anda dapat menggunakan mesin cuci SHARP Dolphinwave series ES-T77DA yang telah dilengkapi fitur aerodry dan super aquamagic.
Fitur aerodry berfungsi mengurangi kelembaban pakaian saat proses pengeringan sehingga pakai menjadi lebih higienis dan bebas kuman dan bakteri. Sementara itu, fitur super aquamagic memiliki fungsi mampu memfilter kandungan zat besi di dalam air sehingga berkurang sampai 56%. Dengan adanya inovasi fitur tersebut pada mesin cuci Anda, pemicu masalah kulit sensitif pun dapat teratasi dengan baik. SHARP, Be Original!