Mengenal Jenis-Jenis Air Cooler yang Ada di Pasaran
Panasnya musim kemarau semakin terasa. Entah itu di luar ruangan atau di dalam ruangan, tingginya hawa panas tetap saja dirasakan. Kondisi seperti ini tentu tidak nyaman bagi siapa pun. Namun saat AC terlalu mahal dan kipas angin tak cukup mendinginkan ruangan, air cooler pun jadi pilihan. Konsumsi listriknya juga relatif rendah. Meski demikian, performa air cooler terbaik tidak kalah tangguh dibandingkan dengan AC. Akan tetapi sebelum menentukan pilihan, ada satu hal yang perlu Anda tahu. Air cooler terdiri dari 2 jenis, yakni evaporative air cooler dan portable air cooler. Jadi agar tidak salah pilih, yuk kenalan dengan jenis-jenis air cooler yang ada di pasaran.
Evaporative Air Cooler
Jenis air cooler yang satu ini memiliki ukuran yang cukup besar dan daya listrik yang cukup besar pula. Karena ukurannya yang besar itulah, evaporative air cooler memakan space yang lebih banyak. Air cooler ini bisanya diletakkan di dekat jendela. Ini bukan tanpa alasan. Layaknya AC, air cooler juga membutuhkan suplai udara dari luar.
Daya evaporative air cooler yang lebih besar membuat air cooler jenis ini mampu mendinginkan ruangan dengan lebih baik. Jika ruangan yang Anda miliki cukup besar, ini bisa jadi air cooler terbaik yang bisa Anda jumpai. Jangkauan pendinginan yang lebih luas tentunya akan mendinginkan ruangan secara lebih merata.
Portable Air Cooler
Dilihat dari namanya tentu Anda sudah bisa menebak. Jenis air cooler yang satu ini memiliki ukuran yang lebih kecil dibandingkan dengan evaporative air cooler. Dayanya yang kecil juga berdampak pada penggunaan listrik yang juga lebih sedikit. Tentunya ini cocok untuk Anda yang ingin menghemat listrik.
Meski lebih hemat listrik dan mudah dipindah, performa portable air cooler masih berada di bawah evaporative air cooler. Jadi sangat tidak dianjurkan untuk menggunakannya di ruang yang luas. Namun jika hanya untuk mendinginkan kamar saja, rasanya tak ada alasan untuk tidak menyebutnya sebagai air cooler terbaik. Setidaknya, terbaik untuk ruangan kecil.
Definisi air cooler terbaik memang sangat relatif. Semua itu bergantung pada kebutuhan Anda masing-masing. Namun untuk urusan kualitas, standarnya jauh lebih jelas. Jika kualitas yang Anda cari, air cooler Sharp jelas layak dipertimbangkan.