Memilih AC yang Tepat untuk Bayi
Memasang pendingin ruangan (AC) di rumah menjadi sebuah pilihan saat udara luar mulai panas. Pemasangan AC dirumah dapat membuat suasana rumah menjadi sejuk dan lebih nyaman, oleh karena itu AC lebih dipilih dibandingkan kipas angin. Apalagi bagi Anda yang memiliki bayi, memasang AC di kamar bayi lebih dipilih dibanding menaruh kipas angin dengan alasan kesehatan. lalu, bagaimana cara memilih AC yang tepat untuk bayi?
Untuk menjaga bayi agar nyaman saat berada di dalam kamar, Anda perlu menaruh AC untuk membuat udara kamar bayi lebih sejuk dan membuat bayi nyaman. Atur suhu AC pada suhu 24-26° Celcius agar bayi tidak merasa kedinginan. Anda sebaiknya juga mengatur timer pada AC agar mati setelah penggunaan beberapa jam untuk mencegah kamar bayi yang terlalu dingin. Jika Anda ingin memasang AC di kamar bayi, kenakan pakaian yang menutupi kaki bayi untuk mencegah bayi kedinginan.
Sebelum memasang AC di kamar bayi, sebaiknya atur posisi udara dari AC agar tidak mengenai bayi secara langsung. Kulit bayi masih sensitif, sehingga sebaiknya tidak terkena hembusan AC secara langsung. Jangan lupa gunakan pelembab khusus bayi untuk mencegah kulit bayi menjadi kering karena terpapar AC.
Memilih AC yang tepat untuk bayi merupakan cara yang gampang-gampang susah karena Anda harus mempertimbangkan banyak hal yang menyangkut kesehatan bayi. Pilih air conditioner terbaik dari Sharp yang dilengkapi dengan fitur Baby Mode khusus untuk bayi. Fitur Baby Mode pada air conditioner Sharp menghasilkan hembusan udara yang lembut dan bersih. Air conditioner Sharp Sayonara Panas Comfort ECO juga telah dilengkapi dengan teknologi Plasmacluster sehingga membuat udara di kamar bayi menjadi lebih bersih dan terjamin.
Hembusan udara dari air conditioner Sharp ini tidak akan langsung mengenai bayi, sehingga tidak akan membuat kulit bayi menjadi kering. Anda juga tidak perlu khawatir jika bayi akan terbangun karena suara bising dari AC karena AC Sharp ini beroperasi secara lembut dan tidak akan menganggu bayi Anda dari tidur.