Memasak Lebih Mudah dengan Microwave
Memiliki microwave di rumah tentu akan memudahkan Anda dalam mengolah dan menghangatkan makanan. Namun tahukah Anda bahwa ada beberapa tips memasak yang dapat Anda lakukan dengan microwave untuk beberapa bahan makanan. Simak tips memasak dengan microwave berikut agar pekerjaan memasak menjadi lebih mudah.
Mengupas bawang putih lebih mudah
Tahukah Anda bahwa mengupas bawang putih menjadi lebih mudah dengan menggunakan microwave? Agar mengupas bawang putih menjadi lebih mudah dengan microwave, caranya Anda cukup memasukkan bawang putih ke dalam microwave selama 20 detik. Bawang putih akan terlepas dari kulit dengan sendirinya. Tangan Anda pun bebas bau bawang putih.
Memasak nasi
Anda juga dapat memasak nasi dengan menggunakan microwave. Caranya tempatkan 1 cangkir beras pada mangkuk yang berlabel microwave-safe, 2 cangkir air dan ½ sendok teh garam. Masukkan pada microwave selama 15-20 menit sampai air meresap. Nasi siap dinikmati.
Menghasilkan jus lemon lebih banyak
Bagi Anda yang gemar meminum jus lemon di pagi hari, Anda dapat menghasilkan sari lemon lebih banyak dibanding biasanya dengan menggunakan microwave. Caranya, masukkan lemon utuh kedalam microwave selama 10-20 detik sampai kulit lemon agak hangat. Setelah itu peras lemon untuk mendapatkan sari buah yang lebih banyak.
Membuat karamel
Mungkin Anda terbiasa membuat karamel dengan kompor dan panci, ternyata Anda dapat membuat karamel dengan mudah dan cepat menggunakan microwave. Anda cukup menyiapkan gula, sirup jagung, air dan lemon untuk membuat karamel. Aduk semua bahan pada wadah microwave-safe dan masukkan pada microwave selama 5-8 menit hingga warnanya agak kecoklatan.
Membuat brownies
Untuk Anda penggemar kue, Anda dapat mencoba membuat brownies dengan microwave. Selain lebih praktis, Anda juga tidak perlu menunggu berlama-lama untuk menikmati brownies yang lezat. Caranya masukkan tepung, gula, coklat, garam, dan kayu manis ke dalam mug. Tambahkan minyak, air dan ekstrak vanilla sebagai perasa. Aduk semua bahan ke dalam mug dan masukkan ke dalam microwave selama 40 detik dengan suhu tinggi. Tambahkan es krim vanilla untuk menambah kelezatannya.
Bagi Anda yang ingin memasak menggunakan microwave, gunakan microwave terbaik dari Sharp yang dilengkapi dengan 11 power level yang semakin memudahkan Anda dalam memasak. Selain itu, microwave Sharp ini juga dilengkapi dengan fitur Child Lock yang proses pada microwave tetap berjalan meskipun anak Anda mengutak-atik tombolnya.