Kelebihan Kulkas 2 Pintu
Saat ini hampir semua rumah memiliki kulkas 1 pintu ataupun kulkas 2 pintu. Alat elektronik ini sangat berguna untuk menyimpan bahan makanan agar tahan lama.
Ada berbagai macam model kulkas mulai kulkas 1 pintu, kulkas 2 pintu, kulkas mini (portable) dan lain-lain. Namun, saat ini model kulkas yang banyak diminati masyarakat adalah kulkas 2 pintu.
Kulkas 2 pintu adalah konsep terbaru yang berbeda dari kulkas 1 pintu yang lebih dulu ada. Kulkas 2 pintu dibuat karena tingginya permintaan konsumen pada lemari pendingin dengan kapasitas yang lebih besar.
Kemunculannya adalah dampak atas kebutuhan pasar yang kurang puas dengan lemari es pintu tunggal.
Jika Anda ingin membeli kulkas 2 pintu, maka ada baiknya Anda mengetahui kelebihan alat pendingin yang satu ini.
1. Memiliki kapasitas lebih besar
Salah satu kelebihan kulkas 2 pintu yang utama adalah memungkinkan Anda menyimpan bahan makanan dalam jumlah lebih banyak.
Demikian juga makanan berukuran besar, Anda tidak perlu lagi memotongnya sampai berukuran kecil agar masuk ke dalam kulkas. Dengan kulkas ini Anda bisa menyimpan makanan tetap dalam bentuk aslinya. Seperti, menyimpan kue ulang tahun di dalam lemari pendingin ini agar tidak meleleh, tanpa merusak bentuk kue.
2. Efek pendinginan lebih besar.
Kulkas 2 pintu memiliki efek pendinginan yang juga lebih besar dibandingkan dengan kulkas 1 pintu.
Dengan berbedanya lokasi maka suhu dingin bisa menjangkau semua makanan yang disimpan. Suhu yang lebih dingin memungkinkan makanan dapat disimpan lebih awet dan tahan lama.
3. Bebas bunga es
Pada kulkas konvensional, lapisan bunga es dapat terbentuk di sekitar dinding freezer sehingga membuat Anda kesulitan menempatkan makanan di dalam kompartemen pembeku.
Salah satu kelebihan kulkas dua pintu adalah adanya fitur untuk mencegah penebalan bunga es sehingga Anda tetap leluasa menyimpan bahan makanan dalam freezer.
Artinya kulkas dua pintu memiliki sistem otomatis yang lebih baik sehingga membuat freezer terbebas dari bunga es.
Itulah 3 kelebihan kulkas 2 pintu. Jika Anda menginginkan kulkas terbaik, Anda bisa memilih kulkas Sharp yang sudah dilengkapi dengan berbagai fitur canggih.