Jangan Salah Pilih Air Purifier
Air purifier berbeda dengan Air Conditioner (AC) meskipun kini sudah ada air conditioner yang memiliki air purifier dalam sistemnya. Di tengah polusi udara yang semakin parah saat ini, air purifier merupakan teknologi yang menjadi solusi tepat untuk Anda dan keluarga.
Air purifier memiliki tingkat kemampuan untuk membersihkan udara hingga 95 persen. Meski begitu, air purifier tidak memiliki fungsi mendinginkan ruangan seperti halnya AC, fungsi air purifier adalah untuk mengeluarkan udara yang segar yang sudah terbebas dari polusi. Dengan menggunakan air purifier, partikel alergen yang menyebabkan alergi dapat dihilangkan sehingga Anda tidak perlu khawatir lagi mengenai penyakit asma atau alergi lainnya.
Jika Anda ingin membeli air purifier baru, ada beberapa hal yang perlu Anda ketahui. Jangan sampai Anda salah memilih air purifier. Hal pertama yang perlu Anda perhatikan adalah jenis air purifier. Terdapat beberapa jenis air purifer yang masing-masingnya memiliki cara kerja yang berbeda satu sama lain.
Filter air purifier adalah jenis air purifier yang paling umum. Ketika sedang beroperasi, model ini menarik udara masuk ke dalam mesin untuk selanjutnya akan menyaring udara melalui serangkaian filter atau filter karbon penyerap. Ketika udara sudah bergerak melalui filter, maka partikel dan polutan udara disaring dan akan terkunci di dalam filter. Selanjutnya, udara bersih yang akan diedarkan kembali di dalam ruangan. Proses ini akan terus berlanjut sealam air purifier dalam keadaan menyala.
Jenis selanjutnya adalah Ultraviolet Air Purifier atau UV Air Purifier. Jenis air purifier ini menggunakan sinar ultraviolet untuk membunuh kuman dan alergen. Namun, selain menggunakan sinar UV, jenis air purifier yang satu ini juga menggunakan filter agar lebih optimal dalam menyaring kuman dan alergen yang terbawa ke dalam udara. Jenis air purifier ini dianggap aman karena sinar UV hanya akan dipancarkan di dalam perangkat dan tidak akan membahayakan. Sinar UV membutuhkan jangka waktu tertentu untuk membunuh alergen dan kuman yang terbawa di dalam udara.
Air Sterilizer adalah jenis air purifier lainnya. Jenis ini tergolong relatif baru. Air purifier satu ini menggunakan panas untuk mensterilkan udara. Air purifier dengan jenis ini terbukti mampu membunuh setidaknya 99% dari kuman, bakteri, dan alergen. Air dikembalikan ke suhu kamar sebelum dilepaskan kembali ke ruangan.
Selain jenis air purifer, ukuran air purifier juga perlu Anda perhatikan. Cara termudah untuk memilih air purifier yang tepat adalah dengan memperhitungkan luas ruangan Anda. Lalu, bandingkan dengan cakupan area yang direkomendasikan pada suatu unit air purifier. Namun, jika Anda memiliki alergi atau asma, Anda disarankan untuk mempertimbangkan jumlah pertukaran udara per jam atau air changes per hour yang bisa dilakukan suatu model air purifier.
ACH menunjukkan berapa kali air purifier mampu memproses seluruh volume udara dalam ruang setiap jamnya. Dalam penjelasan mudahnya, berapa kali air purifier mampu membersihkan semua udara dalam suatu ruangan dalam waktu 1 jam. Yang perlu Anda ketahui adalah, semakin tinggi ACH, maka udara yang ada di dalam ruangan tersebut akan semakin bersih. Oleh sebab itu, penderita alergi dan asma harus mencari air purifier yang dapat menghasilkan setidaknya 4 kali pembersihan udara per jam.
Hal selanjutnya yang perlu Anda perhatikan ketika hendak membeli air purifier baru adalah fitur air purifier tersebut. Fitur yang dibutuhkan tentu saja harus disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Pastikan Anda memilih air purifier yang benar-benar Anda butuhkan. Beberapa fitur umum yang ada di dalam air purifier adalah electronic/digital control, remote control, multiple fan speeds, filter replacement indicator, programmable timer, carrying handle, casters, germicidal protection, ionizer, dan air quality monitor. Pastikan bahwa Anda memahami fungsi dari fitur-fitur tersebut agar Anda dapat memilih air purifier apa yang sesuai dengan kebutuhan Anda dan keluarga.
Jika Anda masih bingung dalam menentukan mana air purfier terbaik untuk Anda dan keluarga, beragam Air Purifier Sharp berikut dapat menjadi alternatif pilihan. Dilengkapi dengan bermacam fitur unggulan, Air Purifier Sharp siap lindungi Anda dan keluarga dari virus dan bakteri jahat yang dapat mengganggu kesehatan Anda.