Ini Bahayanya Jika Bagian Dalam Dispenser Tidak Pernah Dibersihkan
Dispenser, rasanya saat ini penggunaannya semakin luas. Bahkan di daerah perkotaan atau di kawasan industri, dispenser adalah salah satu alat yang wajib dimiliki. Tingginya kebutuhan air galon turut mempengaruhi tingginya minat masyarakat akan dispenser terbaik. Akan tetapi Anda juga harus tahu bahwa memiliki dispenser harus diikuti dengan pengetahuan akan tips merawat dispenser yang memadai. Kebersihan dispenser juga harus dijaga. Karena jika dispenser tidak rutin dibersihkan, ada bahaya yang mengintai.
Kondisi Dispenser yang Jarang Dibersihkan
Mungkin banyak di antara Anda yang beranggapan bahwa bagian luar dispenser saja yang perlu dibersihkan secara rutin. Sedangkan untuk bagian dalam, tidak ada yang perlu dikhawatirkan. Toh bagian ini cukup steril dari paparan udara luar. Namun anggapan seperti ini ternyata tidak sepenuhnya benar. Karena justru kebersihan bagian dalam dispenserlah yang paling menentukan layak atau tidaknya air yang Anda konsumsi.
Jika Anda belum pernah membersihkan bagian dalam dispenser, cobalah untuk membersihkannya. Anda akan terkejut melihat ada gumpalan-gumpalan putih pada bagian tabung pemanas. Kondisi seperti ini bisa terjadi pada dispenser terbaik sekalipun, terlebih jika Anda tidak terlalu memperhatikan tips merawat dispenser.
Gumpalan-gumpalan tersebut sebenarnya merupakan endapan dari zat-zat yang ada di dalam air galon. Ada campuran antara debu, jamur, flouride dan beberapa zat lainnya di sana. Kotoran ini memang tidak langsung memberi dampak buruk pada tubuh. Namun jika terakumulasi dan mengendap di dalam tubuh, kesehatan dipastikan akan terganggu.
Tips Merawat Dispenser
Sebenarnya tips merawat dispenser tidak hanya bertujuan untuk memaksimalkan daya pakai dispenser. Ini juga berkaitan dengan kesehatan penggunanya. Pada dispenser yang jarang dibersihkan, dipastikan ada banyak bakteri dan kuman yang mengendap di sana. Salah satunya adalah bakteri E. Coli.
Dispenser yang jarang dibersihkan sangat mungkin terkontaminasi dengan bakteri ini. Inilah kenapa membersihkan dispenser akan selalu menjadi bagian penting dari tips merawat dispenser. Membersihkannya pun harus totalitas. Bersihkan bagian luar dan dalam dispenser. Selain itu selalu bersihkan mulut galon sebelum memasangnya ke dispenser. Satu hal lagi yang juga tidak kalah penting, tempatkan dispenser di tempat yang bersih. Memilih dispenser berkualitas juga tidak kalah penting. Setidaknya, dispenser berkualitas dibuat dengan quality control yang baik. Jadi, apakah Anda sedang mencari dispenser seperti ini? Sharp memiliki jawabannya.